5 Emulator android Terbaik dan ringan untuk Komputer

Gambar Utama


5 Emulator android untuk Terbaik dan ringan- Hallo sobat tekno. Pada kali ini akan membahas tentang emuator android. Emulator android ini adalah sebuah software atau program yang dapat menjalankan perangkat android melalui komputer. Menurut saya emulator android pada pc ini cukup membantu para pengguna komputer, baik yang memiliki handphone android apalagi yang tidak mempunya handphone android.  Hal ini sangat membantu bagi anda yang ingin mengakses hal-hal yang tidak terdapat pada perangkat komputer.


Dengan berkembangnya zaman, Hal ini membuat emulator android semakin berkembang dan meningkat. Seperti contohnya bluestack yang tetap berkembang hingga versi Bluestack 3 ini. Nah, emulator android sendiri lebih sering di gunakan untuk bermain game-game yang tidak ada atau tidak bisa di akses di komputer. Dengan adanya emulator adroid ini Anda bisa mengakses aplikasi-aplikasi yang ada pada android dengan menggunakan komputer anda.

Nah, yang namanya emulator itu pasti kebanyakan berat apalagi ini adalah emulator android. Dan Ada pun juga harus mempunyai spesifikasi yang mumpuni agar bisa mengakses emulator android ini. Nah , berikut adalah beberapa emulator android terbaik yang anda bisa gunakan atau anda bisa unduh secara gratis. Berikut.

1. Bluestacks 3

Logo Bluestacks


Bluestacks 3 adalah seri ke 3 dari emulator android bluestacks. Emulator ini cukup nyaman untuk di gunakan ketika bermain menggunakan emulator bluestacks ini. Namun, emulator ini cukup berat untuk di gunakan bagi anda yang memiliki spesifikasi yang pas-pasan pada komputer anda. Namun, ketika emulator ini sudah berjalan ini sangat asik untuk di mainkan. Saran saya, anda lebih baik tidak membuka program lain selain Bluestacks 3 ini ketika anda ingin menjalankan Program bluestack ini. anda bisa mendownload program ini pada website resminya. Disini.

2. Koplayer

Logo Koplayer


Nah, emulator android yang satu ini bernama Koplayer. Koplayer Android Emulator ini adalah Emulator yang sering digunakan untuk bermain game. Seperti pada websitenya, emulator ini disarankan untuk anda yang ingin bermain game android di komputer anda karena emulator ini cukup ringan. Dan emulator ini mudah untuk di install pada perangkat komputer anda. Anda bisa download emulator ini pada website resminya. Disini

3. Nox

Logo Noxplayer

Nox. ini adalah salah satu emulator android yang ringan. Sama seperti Koplayer, kebanyakan pengguna Nox menggunakan dan memanfaatkan emulator ini untuk bermain game pada android. Kenapa begitu? karena mudahnya emulator ini untuk di gunakan dan fiturnya pun banyak seperti mensetting keyboard untuk touchscreennya. Biasanya nox ini di gunakan untuk bermain game Mobile Legends. Emulator android ini pun tidak terlalu berat tidak seperti bluestack. Admin sarankan anda untuk menggunakan emulator android ini saja. Disini.

4. Andy

Logo Andy Emulator

Yap, emulator yang satu ini adalah salah satu emulator android yang tesedia pada perangkat komputer. Andy android emulator memiliki kelebihan tersendiri. Andy ini memiliki fitur yang mendukung fitur anda dapat merubah interface di dalam android emulator ini. Dan salah satu fitur yang ada pada emulator ini adalah Anda bisa mengontrol penu smartphone anda dengan menggunakan koneksi bluetooth atau WiFi. Emulator ini juga cukup ringan sehingga ini dapat anda gunakan dengan nyaman. Anda bisa mendownloadnya Disini.

5. MEmu  Play

Logo MEmu

Nah ini adalah yang terkahir. Emulator android memu ini adalah emulator yang dapat anda akses melalui komputer anda. Dalam update terakhirna emulator ini sudah memiliki os Lollipop, dan ini adalah suatu kelebihan tersendiri untuk emulator ini di banding emulator yang lain yang kebanyakan menggunakan JellyBean. Nah, Emulator MEmu ini juga bisa di akses dengan Root Acces. Anda bisa mendowload memu di website resminya. Disini.

Itu adalah beberapa emulator android yang anda bisa akses melalui komputer anda. Setiap emulator android memiliki ciri khas tersendiri dan diatas anda dapat pilih yang sesuai dengan keinginan anda. Namun menurut admin MEmu, Nox, Koplayer adalah pilihan cocok untuk anda yang ingin memainkan game-game android pada spesifikasi yang tak tinggi. Sekian artikel dari saya semoga bermanfaat. Terimakasih, salam tekno.