Cara mengatur template mobile/seluler pada blogger/blogspot

Blogspot/Blogger mendukung tampilan mobile/seluler, dan bisa diatur di pengaturan template. Secara default, template mobile/seluler blogspot/blogger akan mengikuti template utama versi desktop. Untuk menggantinya cukup mudah.


Buka menu template, lalu lihat pada bagian ini:

Lalu tekan pada logo "gear", maka akan muncul pengaturan template Seluler seperti berikut:


Di pengaturan template seluler ini anda dapat mengaktifkan/menonaktifkan template mode seluler. Jika versi seluler ini di nonaktifkan, maka pada mode seluler akan tetap menggunakan template biasa/desktop. Jika diaktifkan, secara otomatis pada saat membuka menggunakan selular/mobile tampilannya akan berubah menjadi mode seluler. Untuk memilih template seluler bisa langsung tekan drop down menu pada Default.


Untuk preview template bisa dilihat disebelah kanannya.


Jika sudah memilih template yang diinginkan jangan lupa disimpan.

Format dari Template mobile ini hanya terdiri dari Judul, Isi postingan, halaman, dan footer saja, tidak ada sidebar seperti versi desktop. Namun untuk widget bisa dimunculkan dalam mode template seluler ini dan akan dibahas di postingan tersendiri.